Gunungkidul, www.jogjatv.tv - Sosok wanita pekerja keras di tunjukan oleh Tumiyah, warga Gading, Playen, Gunungkidul. Setiap hari Tumiyah bekerja sebagai seorang tambal ban. Layaknya pekerjaan seorang priaL wanita yang memiliki 3 anak ini terlihat sangat menikmati perkerjaan tersebut.
Di tepi jalan Jogja menuju Wonosari, tepatnya di Gading, Playen, Gunungkidul terdapat sebuah jasa tambal ban yang unik. Siapa sangka penjual jasa ini adalah sorang wanita yang sudah berumur 47 tahun. Tumiyah, wanita dengan 3 anak ini sering disapa masyarakat setempat.
Tumiyah menekuni profesi ini sudah lebih dari 20 tahun. Tumiyah, bekerja dari pagi hingga sore hari, tidak menutup kemungkinan Tumiyah juga sering melayani konsumen yang membutuhkan jasa tambal pada tengah malam. Bagi Tumiyah, ini bukanlah pekerjaan yang berat. Pekerjaan ini ia kerjakan dengan senang hati tanpa beban, meskipun pada umumnya pekerjaann ini dikerjakan oleh kaum lelaki.
Melalui profesinya ini, Tumiyah ingin menunjukan bahwa tidak selamanya kaum perempuan selalu tetinggal daripada kaum laki-laki. Bertepatan dengan Hari Kartini pada tahun ini, Tumiyah berharap, kaum perempuan akan lebih mendapatkan perhatian dari pemerintah, baik dalam pekerjaan maupun menerima hak sebagai wanita.
Chandra Saputro
Di tepi jalan Jogja menuju Wonosari, tepatnya di Gading, Playen, Gunungkidul terdapat sebuah jasa tambal ban yang unik. Siapa sangka penjual jasa ini adalah sorang wanita yang sudah berumur 47 tahun. Tumiyah, wanita dengan 3 anak ini sering disapa masyarakat setempat.
Tumiyah menekuni profesi ini sudah lebih dari 20 tahun. Tumiyah, bekerja dari pagi hingga sore hari, tidak menutup kemungkinan Tumiyah juga sering melayani konsumen yang membutuhkan jasa tambal pada tengah malam. Bagi Tumiyah, ini bukanlah pekerjaan yang berat. Pekerjaan ini ia kerjakan dengan senang hati tanpa beban, meskipun pada umumnya pekerjaann ini dikerjakan oleh kaum lelaki.
Melalui profesinya ini, Tumiyah ingin menunjukan bahwa tidak selamanya kaum perempuan selalu tetinggal daripada kaum laki-laki. Bertepatan dengan Hari Kartini pada tahun ini, Tumiyah berharap, kaum perempuan akan lebih mendapatkan perhatian dari pemerintah, baik dalam pekerjaan maupun menerima hak sebagai wanita.
Chandra Saputro